“Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.” Mat 6:33
Bacaan: Mat 6:25-34
Dalam bahasa Inggris dikatakan “seek ye
first”, dalam bahasa Yunani proton yang berarti
dari segi waktu, tempat, order dan kepentingan
harus lah yang pertama. Ini berbicara tentang
urutan dalam mengerjakan segala sesuatu. Tidak
lah masalah mencari makanan, minuman dan
pakaian dan asesorisnya. Tetapi ada
kepentingan yang lebih penting dari hal-hal itu.
Mencari Kerajaan Allah dan kebenaran dari
Kerajaan Allah itu mendapat perioritas yang
lebih tinggi dan utama dibandingkan hanya
sekedar mencari makanan, minuman dan
pakaian.
Ada upahnya jika kita memprioritaskan
atau membuat urutan pertama Kerajaan Allah
dan kebenarannya itu , maka semuanya itu
(makanan, minuman dan pakaian) akan
ditambahkan kepadamu. Kata ‘ditambahkan’
berarti menunjukkan bahwa kita tidak diam saja
menunggu rejeki nomplok ketika kita mencari
Tuhan. Kita haruslah bekerja juga. Yang harus
diperhatikan di sini adalah ‘urutan’ penempatan
mencari Kerajaan Allah dan kebenarannya itu
haruslah menjadi urutan pertama.
GLOWers, kita tidak perlu kuatir akan apa
yang akan kita makan, minum dan pakai. Jika
kita mencari ‘Kerajaan Allah dan kebenarannya’
berarti kita sedang mencari Tuhan. Tuhan
senang ketika Ia dicari. Di tempat kita
menemukan Dia, di situlah berkat-berkat itu
sudah disediakan bagi kita. (R’Tom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar