Selasa, 27 Januari 2009

Salam Redaksi

Salam redaksi

Syalom!
Ada sukacitaaa?? Amiin.
Wow... seneng deh bisa hadir lagi nemeni kamu-kamu semua. GLOWers mania, pastinya kita semua tetep semangat ikut Tuhan Yesus, baca firmanNya, lakukan firmanNya, tetep teguh di dalam Dia.
GLOWers, edisi bulan ini kita akan belajar tentang mimpi. GLOW terinspirasi dengan beberapa anak muda yang mendapat mimpi ke surga, mimpi ketemu Tuhan Yesus dan banyak lagi. Tentu saja sebagai anak muda, pemuda atau remaja bisa mengalami pengalaman unik dengan Tuhan. Ya itu dia, misalnya melalui mimpi, denger suara Tuhan, dapet penglihatan. Wow... pastinya seru dapet pengalaman supranatural ya.... Makanya nih... kita bahas bareng-bareng, selangkah demi selangkah, tiap hari. Gimana, setuju kan? Jangan sampe ketinggalan ya.... Sambil kita merenungkan Firman Tuhan dan belajar melakukannya, kita juga belajar hal-hal yang baru.
Let's Do it!!! (R'Tom)

What’s Your Respone?

“Roh TUHAN berbicara dengan perantaraanku, firman-Nya ada di lidahku; ” 2 Sam 23:2

Bacaan: 2 Sam 23:1-7

Temen-temen, ada saat-saat dalam hidup kita ini Tuhan ingin menyampaikan sesuatu kepada kita. Wah… caranya pasti banyak banget, ga cuma melalui mimpi, tapi bisa juga waktu kamu merenungkan FirTu, Tuhan berbicara ama kamu. Ga nyangka ya…. Siapa sih gw, kok Tuhan mau bicara ma gw? Ya.. itu dia prinsip kasih karunia. Kita ga kan pernah bisa mengerti dan kita ga da professor teologia yang bisa merumuskan bagaimanaTuhan akan berbicara pada setiap orang, ga bisa ditentuin pada saat umur berapa, pada saat bagaimana? Tuhan bisa berbicara kepada setiap orang dengan cara yang berbeda, dengan cara-cara yang unik. Mungkin aja Tuhan bicara pada kita itu waktu kita lagi berdosa supaya kita bertobat, bisa juga Tuhan berbicara pada waktu kita lagi asyik-asyik lakuin FirTuNya. Yang penting di sini adalah apa responmu? Gimana tanggepanmu?
Klo Tuhan kasih kita mimpi, penglihatan, pengertian, nubuatan, karena Tuhan mau nangkep perhatian kita sehingga kita mengetahui klo Tuhan itu mengasihi kita dan memperhatikan kita. Keren banget kan Tuhan kita, ga da Tuhan seperti Allah kita, yang berinisiatif deketin kita deluan, bukan Tuhan yang cuma pengen dihormati dan diagungkan, tapi mau merendahkan hatiNya untuk terlebih dahulu deketin umatNya. Hebat banget deh. Wow!! Tuhan itu ga mau kita jatuh dalem dosa, sehingga Ia menegur kita. Karena itu sob, klo loe pada dapetin mimpi, penglihatan, dll anggeplah itu sebagai suatu kasih karunia dari Tuhan, bersyukurlah.
GLOWers, karena loe pada adalah anak-anak Tuhan, dah pastilah Tuhan pernah berbicara something ama loe, baik itu melalui mimpi, bicara secara audible yang bisa didenger ama telinga, hati, dapat dilihat oleh mata. Tapi mungkin loe ga ngerti dan melupakannya. Sebaiknya sih… jangan disepelekan, tapi cari tau kenapa Tuhan berbicara seperti ini ama aku ya. Loe pasti bisa Sob!!
(R'Tom)

Ujilah segala sesuatu

“apa yang tidak kumengerti, ajarkanlah kepadaku;” Ayub 34:32

Bacaan: Yer 23: 9-32

Pada hari ini kita akan melihat bahwa ga semua mimpi itu berasal dari Tuhan. Kita harus tau mimpi itu bisa berasal dari sumber lain. Apa itu? Sumber lain itu bisa aja karena kegelisahan hati, trauma, ketakutan, sikap, pengharapan, pengaruh kimia (obat-obatan, morfin, alkohol). Ada beberapa mimpi datang dari khayalan pikiran manusia, bisa sesuatu yang palsu disangka benar atau asli.
Kita harus berhati-hati menyatakan suatu mimpi itu berasal dari Tuhan atau bukan. Bisa aja kita bermimpi karena kegelisahan, sakit penyakit, trauma, kepahitan, nonton film horror, dukacita, kekerasan, kita dapet mimpi buruk. Bisa juga karena pengaruh obat-obatan dan alcohol dapat menimbulkan halusinasi. Klo kurang tidur, pusing kepala, kurang gizi dapat menimbulkan kimia dalam tubuh ga seimbang dan ada gangguan jiwa, akibatnya bisa mempengaruhi mimpi. (Amsal 23:31-33). Bisa juga mimpi dan penglihatan itu dari roh jahat. Ada orang-orang tertentu yang mengangap mimpi itu sebagai suatu cara berkomunikasi dengan roh jahat, seperti cenayang dan peramal. Tapi klo menurut FirTu praktek kayak gini ga boleh loh, karena Tuhan benci dengan praktek berhubungan dengan roh jahat papapun caranya.
Ya gitulah... GLOWers, satu-satunya cara neh untuk mengerti apa mimpinya kamu itu berasal dari Tuhan apa ga, ya kita harus deket ama Tuhan lah. Melalui doa dan firmanNya so pasti bikin kamu keren lah. DnA (Doa dan Alkitab). Mintalah ama Tuhan samapai Engkau mengerti sesuatu, seperti doanya Ayub, “apa yang tidak kumengerti, ajarkanlah kepadaku;”

Mintalah ama Tuhan samapai Engkau mengerti sesuatu
(R'Tom)

Melindungi Manusia

“dilindungi-Nya mereka dari kematian.” (Alkitab Bahasa Indo sehari-hari) Ayub 33:18b

Bacaan: Mat 2:1-23

Yesus lahir pada saat pemerintahan raja Herodes yang kejam. Kekejaman Herodes sudah tersohor dari zaman ke zaman. Herodes juga berbuat kejam sama anak dan istrinya juga. Sampe ada istilah “lebih baik jadi babinya herodes daripada jadi anaknya”, nah loh… parah banget. Menjelang waktu matinya Herodes juga udah merancang prosesi kematiannya dengan membunuh sekian banyak orang Yahudi. Dah bisa dibayangin kan, waktu Herodes tau berita kelahiran seorang Raja Yahudi di Betlehem, Herodes pasti pengen langsung ngebunuh Yesus. Yailah… pastilah dia pikir Yesus ini adalah saingannya dan tahtanya akan segera direbut.
Pada saat yang genting Tuhan memberi Yusuf sebuah mimpi untuk segera membawa Yesus dan Maria keluar dari Betlehem supaya Yesus tidak dibunuh oleh Herodes. “Loh… kan Tuhan Maha Kuasa, kenapa ga Herodes aja yang diubahkan hatinya, kenapa kok repot-repot nyuruh Yusuf kabur dari Betlehem ke Mesir?”. Temen-temen, ada peristiwa dalam hidup kita yang udah ditentukan sama Tuhan dan tidak bisa dirubah (bukan karena Tuhan ga bisa mengubahnya, karena Tuhan sanggup dan Dia Maha Kuasa), walaupun peristiwa itu membawa penderitaan, kematian dan kehancuran. Ya… daripada mengubah peristiwa itu, mendingan Tuhan menunjukkan kasihNya dengan cara memperingati orang supaya mereka dapat menghindar dari akibat yang akan terjadi.
GLOWers, intinya adalah Tuhan itu sangat care dengan kita semua. Tuhan mau memberi perlindungan kepada kita dari semua penderitaan, kehancuran, dll, makanya Tuhan terlebih dahulu memperingatinya melalui mimpi. Dari uraian ini kita bisa melihat klo ketaatan adalah syarat untuk dapetin keuntungan dari peringatan mimpi.

“ketaatan adalah syarat untuk dapetin keuntungan dari peringatan mimpi”
(R'Tom)

Nahan Nyawa

“untuk menahan nyawanya dari pada liang kubur,” Ayub 33: 18a
“Tetapi kalau kita menerima hukuman dari Tuhan, kita dididik, supaya kita tidak akan dihukum bersama-sama dengan dunia.” 1 Kor 11:32

Bacaan: Kis 10:1-48

Temen-temen, kita mau bahas tentang mimpi dari Tuhan yang bisa mencegah orang lain binasa. Biasanya kita nyebutinnya sebagai ‘mimpi petunjuk’ (sst… istilah ini sering banget muncul di infotainment), karena klo orang bermimpi yang kayak gini, orang itu bisa mengubah pikirannya, cari nasehat, cari pengertian yang baru tentang Tuhan yang belum pernah ia ketahui. Klo kita perhatiin lagi arti dari kata dari ‘liang kubur’ itu berarti arti kiasan dari kematian, dalam, tempat yang sepi, terpencil, pokoknya bisa dibilang tempat yang dihindari orang. Tuhan memberikan mimpi untuk nyelamatin jiwa yang menuju ‘liang kubur’ ato kematian.
Yuk kita lihat contohnya di alkitab ya…. Pada suatu hari seorang anak Tuhan yang rajin bersedekah dan rajin berdoa, seorang perwira pasukan Italia yang bernama Kornelius mendapat penglihatan kira-kira jam 3 sore. Dalam penglihatan itu Tuhan menyuruhnya untuk pergi mengutus beberapa orang mencari Simon Petrus. Keesokan harinya pergilah tiga orang suruhannya itu ke Yope ke rumah Simon penyamak kulit. Saat jam 12 siang Petrus sedang berdoa, dan tampaklah olehnya kain lebar bergantung dari langit, yang di dalamnya ada berbagai jenis binatang berkaki empat, dll, yang intinya semua binatang itu biasanya dianggap haram oleh orang Yahudi, dan Petrus ga pernah makan semua jenis binatang itu. Tetapi Tuhan bilang, semua binatang itu halal untuk dimakan. Apa artinya ini? Waktu Petrus bertanya-tanya tentang penglihatan ini, Roh Allah bilang, “ada tiga orang yang mencari engkau…, berangkatlah bersama-sama dengan mereka, jangan bimbang, sebab Aku yang menyuruh mereka kemari ”.
GLOWers, klo kita abis Kis 10:1-48, sebenernya Tuhan mau merubah pengertian Petrus, klo Kristus itu bukan hanya untuk orang Yahudi saja, tetapi untuk semua bangsa. Tuhan membuat Petrus bisa ngerti klo taat kepada Tuhan itu lebih penting dari pada taat kepada adat istiadat (tetang makanan haram ga haram). Tuhan memberi Petrus pengertian yang baru. Di sisi lain, Tuhan juga memberikan pengertian yang baru kepada Kornelius, sehingga mereka dipenuhi Roh Kudus dan dibabtis, dan tidak dihukum bersama-sama dengan dunia.

“Lebih Penting Taat kepada Tuhan daripada kepada adat istiadat”
(R'Tom)

Ga sombong lagi

“dan melenyapkan kesombongan orang” Ayub 33: 17b
Demikian jugalah kamu, hai orang-orang muda, tunduklah kepada orang-orang yang tua. Dan kamu semua, rendahkanlah dirimu seorang terhadap yang lain, sebab: "Allah menentang orang yang congkak, tetapi mengasihani orang yang rendah hati." 1 Pet 5:5

Bacaan: Dan 4: 18-37

Tuhan memberikan mimpi kepada Raja Nebukadnezar supaya dia ga sombong lagi. Nebukadnezar itu adalah tokoh penting di kerjaan Babel, di aberhasil menaklukkan beberpa daerah tetangganya dan memperlebar daerah kekuasaannya, makanya secara dia sombong banget. Raja Nebukadnezar pengen disembah sebagai tuhan. Klo orang sobong itu biasanya lebih mengutamakan dirinya sendiri, ga peduli ama Tuhan dan juga orang lain.
Waktu Raja Nebukadnezar bermimpi ga satupun ahli yang dijagokan ama raja yang berhasil mengartikan mimpinya itu. Trus raja teringat ama Daniel, yang raja bilang penuh dengan roh para dewa (padahal Daniel penuh dengan Roh Kudus), untuk mengartikan mimpinya itu. Secara politik posisi Daniel itu ga aman, karena beresiko banget menegur seorang raja, bisa-bisa raja nanti langsung menghukum Daniel. Tetapi dengan hikmat Tuhan Daniel berhasil menyampaikan arti dari mimpinya. Dan semua yang dikatakan Daniel tentang mimpi raja itu terjadi. Raja menjadi ga waras, trus tinggal di hutan. Parah banget.
GLOWers, mimpi raja itu merupakan teguran bagi raja supaya raja ga sombong lagi. Pada akhirnya raja bertobat, tetapi akibat dari kesombongannya itu raja harus menanggung hukumannya juga. Tuhan menegur orang-orang yang dikasihinya, supaya kita bisa hidup seturut dengan kehendak Tuhan.
(R'Tom)

Berhenti berdosa

“Dalam mimpi, dalam penglihatan waktu malam, bila orang nyenyak tidur, bila berbaring di atas tempat tidur, maka Ia membuka telinga manusia dan mengejutkan mereka dengan teguran-teguran
untuk menghalangi manusia dari pada perbuatannya” Ayub 33:15-17a

Bacaan: Kej 20: 1-18

Cerita ini terjadi sekitar 2090 SM (artinya 2090 tahun sebelum Kristus lahir). Abraham ama istrinya Sara berangkat dari suatu tempat ke tempat lain, akhirnya nyampe di Gerar, tempatnya Abimelekh. Secara gtw Abraham takut Abimelekh akan membunuh mereka, terpaksa deh Abraham boong, Abraham bilang klo Sara itu sodaranya. Trus, Abimelekh justru jadi pengen ngambil Sara menjadi istrinya.
Tapi Tuhan tau, maksud Abimelekh ini sebenernya ga jahat, dia melakukannya dengan tulus hati dan tangan yang suci. Malem-malem, waktu Abimelekh tidur, Tuhan menegur dia supaya Abimelek jangan menggangu Sara dan Abraham, karena mereka adalah hamba Tuhan, Abraham itu nabi (Firman Tuhan berkata klo ada orang yang berani ganggu nabinya Tuhan, hambanya Tuhan, maka mereka akan mendapat balasannya dari Tuhan sendiri). Karena klo Abimelekh seandainya jadi mengambil Sara untuk dijadiin istrinya, wah… gawat tuh, Tuhan akan membunuh Abimelekh dan orang-orang yang bersama-sama dengan dia. Abimelekh langsung sadar dan ga nerusin niatnya itu.
GLOWers, betapa pentingnya kita mengetahui apa yang bener dan yang ga bener. Kadang-kadang emang kita ga tau ato ga sadar tentang apa yang kita lakuin, tetapi Tuhan bisa menegur kita melalui mimpi supaya kita berbalik dari pelanggaran kita dan berhenti berdosa karena Tuhan mengasihi kita. Syaratnya adalah klo kita melakukan sesuatu kita harus melakukannya dengan hati yang tulus dan tangan yang suci.


“Lakukanlah segala sesuatu dengan tangan yang suci dan hati yang tulus”
(R'Tom)

Rahasia pengertian Mimpi

“Maka rahasia itu disingkapkan kepada Daniel dalam suatu penglihatan malam. Lalu Daniel memuji Allah semesta langit. Berkatalah Daniel: "Terpujilah nama Allah dari selama-lamanya sampai selama-lamanya, sebab dari pada Dialah hikmat dan kekuatan!” Dan 2:19-20

Bacaan : Dan 2:1-49

Daniel dan temen-temennya (yang lebih dikenal sebagai Sadrakh , Mesakh dan Abednego) sedang dalam masa pembuangan di Babel (kayak tahanan perang, karena Tuhan menyerahkan Yehuda ke tangan bangsa Babel). Waktu itu ada penyeleksian orang-orang buangan yang terbaik (turunan bangsawan & raja, ga ada cacat, gagah) akan detraining selama 3 tahun untuk nantinya mereka akan bekerja ama raja. Daniel cs, mereka adalah orang Yahudi yang takut akan Tuhan, sehingga Tuhan memberikan hikmat dan pengetahuan kepada mereka. Tetapi Daniel rada lebih istimewa karena Tuhan juga memberikan pengertian tentnag berbagai penglihatan dan mimpi.
Suatu hari Nebukadnezar bermimpi, mimpi yang sangat aneh, boro-boro pengertiannya dia sendiri juga ga bisa inget detail mimpinya, makanya raja Nebukadnezar jadi gelisah, insomnia. Raja memutuskan siapa untuk melenyapkan orang-orang pintar yang ga tau apa isi mimpinya raja dan apa pengertiannya. Kemudian Daniel cs berdoa meminta belas kasihan Tuhan untuk menunjukkan isi dan pengertian mimpi raja itu, dan dijawab. Daniel cs memuji Tuhan.
GLOWers, inget ya…. Alkkitab ga pernah ngajarin tentang menafsirkan mimpi. Tetapi Alkitab mengajarkan Tuhan lah yang memberi hikmat sehingga mimpi dapat ditafsirkan. Jadi ga ada pola bagaimana menafsirkan mimpi. Penafsiran mimpi langsung diperoleh dari Tuhan, tanpa ada rumus kalkulasinya, dan caranya. Klo kamu bermimpi yang ga biasa, mintalah kepada Tuhan apa maksud dari mimpi kamu itu, sekaligus kamu bisa melatih kepekaan kamu untuk mendengar suara Tuhan.
(R'Tom)

Tuhan mau buka rahasia neh…

“Nubuat-nubuat yang dahulu sekarang sudah menjadi kenyataan, hal-hal yang baru hendak Kuberitahukan. Sebelum hal-hal itu muncul, Aku mengabarkannya kepadamu." Yes 42:9

Bacaan: Yes 42:1-9

Pada zaman dahulu, para imam, para nabi sajalah yang dapat mendengar suara Tuhan. Para imam yang berdoa kepada Tuhan supaya dosa umat Tuhan boleh diampuni. Para nabi berkotbah, dan bahan kotbahnya langsung diperoleh dari Tuhan. Tetapi zaman sekarang adalah zaman kasih karunia, setiap orang boleh bebas berdoa, meminta apa aja ke Tuhan, bahkan kita boleh mendengar suara Tuhan. Wow… itu kehormatan loh. Teriakan haleluyah, Puji Tuhan, makasih Tuhan.
Kita sebagai anak-anak Tuhan baik yang muda samapi yang tua mendapatkan hak akses istimewa untuk meminta kepada Tuhan dan mendengar suara Tuhan. Hanya saja kita harus sabar dan hidup seturut dengan FirTu aje. Kabar gembiranya neh… hal-hal yang akan terjadi di masa depan, kita bisa tau lebih dulu daripada dunia dalam berita. Keren ga sih, cool!
So…. napa kita ga persiapkan diri? Kan enak klo kita doa itu bisa komunikasi, bisa tanya jawab ama Tuhan, dan kerennya lagi Tuhan mau kok bukain rahasia-rahasia yang belum diketahui oleh orang-orang pintar dunia sekalipun. Mulai aja minta ama Tuhan supaya kamu bisa tau rahasia-rahasia surge itu. Met bersenang-senang ama Tuhan ya….
(R'Tom)

Dream as a vision

Karena katanya kepada mereka: "Coba dengarkan mimpi yang kumimpikan ini: Tampak kita sedang di ladang mengikat berkas-berkas gandum, lalu bangkitlah berkasku dan tegak berdiri; kemudian datanglah berkas-berkas kamu sekalian mengelilingi dan sujud menyembah kepada berkasku itu." Kej 37:6-7

Bacaan: Kej 37:1-11

Yusuf adalah seorang anak muda berumur 17 tahun. Saat itu Yusuf itu sangat dekat dengan ayahnya, dia juga seorang pekerja keras. Karena ayahnya berbuat baik padanya, maka Yusuf ga rela klo sodara-sodaranya mencurangi ayahnya, sehingga Yusuf melaporkan kejahatan sodara-sodaranya itu ke ayahnya. Yusuf adalah anak yang paling disayangi ayahnya, tentu saja Yusuf adalah anak yang baik.
Suatu kali Yusuf bermimpi, mimpi yang mengandung prophetic, mengandung suatu visi yang akan terjadi di masa depan. Dengan sangat yakin Yusuf mengatakan mimpinya itu ke sodara-sodaranya. Walaupun dia masih muda dia berani mengatakan sesuatu yang dia yakini dari Tuhan. Kalau dalam bahasa Inggris dikatakan, “I pray you, this dream which I have dreamed”. Saat itu ga da yang percaya akan mimpinya itu, tetapi ayahnya menyimpannya dalam hatinya. Hasil mimpinya itu adalah kita bisa baca di Kej 43-45. Sodara-sodara Yusuf memang datang sujud kepadanya untuk mendapatkan gandum, Yusuf juga diangkat menjadi penguasa negeri Mesir, sehingga dia dapat menjadi pemelihara kehidupan ayah dan sodara-sodaranya.
GLOWers, Yusuf menerima mimpinya itu dan dia percaya Tuhan akan mengerjakan mimpinya itu di masa yang akan datang, dan pada akhirnya mimpinya jadi kenyataan. Klo kita melihat perjalanan hidupnya, Yusuf adalah seorang yang takut akan Tuhan. So… percaya deh Tuhan bisa membisikkan kepada kita hal-hal yang akan terjadi di masa yang akan datang.
(R'Tom)

Tidur itu berkat Tuhan loh

“Sia-sialah kamu bangun pagi-pagi dan duduk-duduk sampai jauh malam, dan makan roti yang diperoleh dengan susah payah—sebab Ia memberikannya kepada yang dicintai-Nya pada waktu tidur.” Maz 127:2

Bacaan: Mat 6: 25-34

Kadang-kadang kita itu suka belajar suka berlebihan. Kita suka kuatir, klo ga belajar yang banyak nanti ga bisa lulus ujian, ga bisa pinter, ga bisa naik kelas. Belajar giat itu bagus, hanya saja klo terlalu berlebihan sampai ga inget waktu dan disertai kekuatiran gituw, ya ga bagus lah. Lebih terlihat lagi klo kita udah kerja, kadangkala suka kerja sampai lupa waktu gtw demi mengejar target, keuntungan yang besar, sampai-sampai ga inget Tuhan. Hari minggu pun harus bekerja, buka toko, sampai ga bisa pergi ke gereja.
FirTu bilang, kalau kita dah dicintai Tuhan (= tentunya orang yang melakukan firman Tuhan), maka kita ga perlu kuatir tentang makanan, tentang hasil pekerjaan yang kita peroleh, karena Tuhan akan memberikannya pada waktu kita tidur. Kuncinya adalah kita mau rela melakukan Firman Tuhan. Bahkan Tuhan juga memberikan berkat tidur kepada kita. Banyak orang yang tidak dapat tidur malam dengan pulas dikarenakan oleh banyaknya masalah yang dihadapinya, kekuatiran yang berjibun, tetapi Tuhan memberikan kita berkat tidur nyenyak.
GLOWers, yuks kita melakukan Firman Tuhan dengan hati yang rela, sehingga kita akan dikasihi Tuhan, dan Tuhan juga akan memberkati kita dengan melimpah tanpa kita harus mengeluarkan usaha yang keterlaluan untuk mendapatkan berkat itu.

“Lakukanlah Firman Tuhan dengan rela”
(R'Tom)

Napa kita bermimpi?

“Karena sebagaimana mimpi disebabkan oleh banyak kesibukan,” Pengkotbah 5:2
“Karena Allah berfirman dengan satu dua cara, tetapi orang tidak memperhatikannya. Dalam mimpi, dalam penglihatan waktu malam, bila orang nyenyak tidur, bila berbaring di atas tempat tidur, ”
Ayub 33:14-15

Kira-kira sepertiga dari hidup kita ini kita pake untuk bobo alias tidur. Setuju ga?? Ni pengetahuan loh, karena ini berdasarkan penelitian medis. Dan 10 % dari hidup kita itu kita pake untuk bermimpi. Secara normalnya, manusia itu bobo 8 jam per hari. Klo ntar kamu umur 30 tahun, berarti 10 tahun kamu pake untuk bobo, dan 3 tahunnya kamu pake untuk mimpi. Wowww…. Perasaan gw jarang mimpi deh?! Rata-rata, lima menit sesudah mimpi, setengah dari isinya terlupakan dan klo dah 10 menitan, 90%nya hilang. Lohhh??!! Yaaiiiaaaaalaaahhh….. pantesan aja kayak jarang mimpi gtw, padahal lupa.
Menurut Alkitab neh, mimpi itu disebabkan oleh karena kita terlalu sibuk, dan bisa juga karena alesan Tuhan mau menyampaikan sesuatu untuk kita. Satu lagi, mimpi juga bisa terjadi karena seseorang itu membuat kontak dengan roh jahat, kayak seorang peramal, petenung, pemantera, pencari arwah-arwah. Klo yang ini pasti buat Tuhan marah, karena dengan berpaling ke arwah atau roh peramal bisa membuat kita menjadi najis dan ga berkenan ama Tuhan.
GLOWers, sebelum bobo, kita harus berdoa, supaya kita bisa bobo dengan nyenyak. Klo Tuhan mau bicara ama kita pasti Tuhan juga ngasih kita damai sejahtera. So…. Jangan takut klo bermimpi.

“Jangan takut klo bermimpi”
(R'Tom)

Penelitian tentang Siklus Bobo

Mimpi itu kan fungsi alamiah dari pikiran manusia. Ada yang namanya gerakan mata cepat waktu kita tidur yang berlangsung 100 menitan, ini termasuk tingkat tidur paling dalam neh. walaupun kita bobo, tapi pikiran kita itu kadang-kadang masih jalan aja, ga istirahat. Tiap malem kita bobo kita bisa mimpi empat sampe tujuh kali. pergerakan mata cepat ini dapeat mengingat mimpi yang lebih detail sampai menjelang pagi. Rata-rata 5 menit sesudah mimpi, separuh dari mimpi itu isinya terlupakan. dan setelah 10 menitan, 90% terlupakan ato hilang.
Nah itu dia, klo mimpinya ga terlalu penting, bukan mimpi yang khusus, ya udah deh ilang gitu aja, kayak ga terjadi apa-apa. Tapi neh.... Alkitab ga pernah nganjurin kita untuk mencari arti mimpi kita.
Kira-kira sepertiga dari hidup kita tuh dipake untuk bobo, dan 10 persennya itu kita mimpi. Klo lo sekarang umur 18 tahun, ya 9 tahunnya loe dah pake untuk bobo, dan 1 tahun 9 bulanan dah loe pake untuk mimpi aja. klo dalam satu malem loe mimpi 4 kali, berarti loe dah mimpi sebanyak 2632 kali. tapi guys,apa ada yang diinget? apa dah pernah dapetin mimpi yang khusus dari Tuhan?? Ga pernah juga gpp sih. tapi klo loe pengen, ya mimta aja dari Tuhan.(R'Tom)

Klo kita mimpi trus kita ga ngerti gimana dong??

Temen-temen kita harus tau neh, Alkitab ga pernah ngajarin tentang formula mengartikan mimpi. Ga tersedia juga ensiklopedi penafsiran mimpi. Klo kita ga ngerti arti mimpi kita, kita kudu nanya ke Tuhan atau lebih realnya lagi, kamu bisa minta bantuan ama hamba Tuhan supaya beliau doain dan Tuhan mau ngasih tau arti mimpi itu kepadanya. tetapi penafsiran mimpi ga boleh ditafsirkan secara simbolis, mereka-reka. Penafsiran mimpi dari dari Tuhan adalah salah satu bentuk nubuatan atau dengan kata lain wahyu dari Tuhan langsung. Jadi seorang penafsir mimpi itu adalah jurubicaranya Tuhan dan sama kayak nabi.(R'Tom)

Penglihatan itu apa ya???

Penglihatan itu adalah melihat sesuatu yang diilhamkan oleh Roh.Orang lain ga bisa melihat apa yang kita lihat, karena terjadinya di alam roh bukan secara kasat mata atau mata jasmani kita. Contohnya nih... waktu Saulus (Paulus sebelum bertobat), tiba-tiba aja dia ngeliat cahaya yang terang benderang, sementara temen-temennya ga lihat apa-apa.
Penglihatan itu bisa terjadi ketika kita bangun atau ketika kita tidur. Dalam penglihatan mata kita mungkin tertutup atau bisa juga waktu mata kita terbuka. Penglihatan juga terletak pada pikiran atau melalui mata atau telnga.
Apa bedanya dengan mimpi ya?? pengertianya sih mirip, tapi klo mimpi itu terjadi waktu kita tidur tapi klo penglihatan bisa waktu kita bangun atau waktu kita tidur. (R'Tom)

Tuhan Berbicara melalui mimpi Loh!!

Percaya ga sih klo Tuhan itu bisa bicara langsung ama manusia? Nah… selama ini kan yang kita tau Tuhan itu berbicara kepada manusia melalui Alkitab yang ditulis oleh para nabi-nabiNya di zaman dahulu. Ya kira-kira dua ribuan tahun yang lalu. Alkitab itu ditulis sekitar dalam waktu 1600an tahun dan penulisnya ada 40 orang gtw. Jadi mereka itu juga nulisnya ga karena mereka pinter, tapi karena Roh Kudus yang memberikan kemampuan. Ya… sebenernya yang nulis Alkitab itu adalah Roh Kudus sendiri, tapi pake minjem tangan nabi-nabi. Trus, klo di Indonesia lembaga LAI membuatnya jadi satu buku, gtw.
Nah, sekarang kita mo belajar hal baru nih… Ternyata Tuhan itu mau bicara langsung ama manusia melalui mimpi, langsung bicara secara audible, bicara dalem hati manusia itu. Tapi gimana caranya ya? Friends, semua itu karena kasih karunia dari Tuhan aja. Dan pasti ada tujuan Tuhan kenapa harus bicara ama manusia melalui mimpi. Nih…. Misalnya aja kita bedosa neh, karena Tuhan mengasihi kita makanya Tuhan tegur melalui mimpi.
Temen-temen, nanti di renungan GLOW kita akan belajar kenapa Tuhan mau ngomong ke kita melalui mimpi. Temen-temen juga harus tau ini adalah janji Tuhan: "Kemudian dari pada itu akan terjadi, bahwa Aku akan mencurahkan Roh-Ku ke atas semua manusia, maka anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat; orang-orangmu yang tua akan mendapat mimpi, teruna-terunamu akan mendapat penglihatan-penglihatan.” . Tokoh-tokoh Alkitab yang dicatat bermimpi sesuatu yang special alias yang ga biasa itu seperti Yakub, Yusuf, Daniel, Saul, Salomo, Nebukadnezar, Abimelekh, Firaun, dll.